Kohesi: Jurnal Sains dan Teknologi
Vol. 1 No. 10 (2023): Kohesi: Jurnal Sains dan Teknologi

PENILAIAN PEMAHAMAN KONSEPTUAL MELALUI PEMETAAN KONSEP DALAM PEMBELAJARAN FISIKA

Dwi Lailatul Hikmah (Unknown)
Bayu Setiaji (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Dec 2023

Abstract

Pengetahuan yang diperoleh siswa dari kegiatan pembelajaran fisika pada dasarnya terdiri dari konsep-konsep. Untuk menilai sejauh mana pemahaman siswa terhadap konsep fisika, diperlukan suatu kegiatan evaluasi. Salah satu alat evaluasi yang digunakan untuk menggambarkan konsep-konsep siswa adalah peta konsep. Jenis penelitian ini merupakan deskriptif kuantitatif dengan desain One Shot Case Study. Pengumpulan data dilakukan melalui tes, observasi, dan lembar angket tanggapan siswa. Melalui uji efektivitas dengan one sample t-test, ditemukan bahwa instrumen evaluasi peta konsep dikategorikan sebagai efektif dalam mencapai KKM. Selain itu, melalui uji regresi linier sederhana, terungkap bahwa aktivitas siswa berpengaruh terhadap penguasaan konsep. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa penerapan instrumen evaluasi peta konsep pada materi tekanan dapat memberikan gambaran penguasaan konsep siswa di tingkat SMA.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kohesi

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Computer Science & IT Education Energy Engineering Other

Description

Kohesi: Jurnal Sains dan Teknologi Kohesi: Jurnal Multidisiplin Saintek adalah Jurnal ilmiah berisikan tentang multidisplin ilmu Sains dan Teknologi Industri diterbitkan oleh CV SWA Anugrah. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun (Juli dan Desember). Kohesi: Jurnal Multidisiplin Saintek bertujuan ...