INTEGER: Journal of Information Technology
Vol 9, No 2: September 2024

Rekomendasi Pengobatan Pada Penyakit Kucing Menggunakan Metode Decision Tree (Studi Kasus : Klinik Drh. Panti Absari)

Hidayat, Faris (Unknown)
Sarwani, Mohammad Zoqi (Unknown)
Hariyanto, Rudi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Kucing adalah salah satu hewan peliharaan  paling populer di dunia. Dalam merawat kucing, kesehatan menjadi faktor yang harus diperhatikan saat merawat kucing. Penyakit kucing merupakan isu penting dalam dunia kesehatan hewan. Seiring kemajuan teknologi, pengobatan yang direkomendasikan mengalami berubah secara signifikan. Sistem kecerdasan buatan dan analisis data yang canggih memungkinkan para profesional medis membuat rekomendasi pengobatan yang lebih personal dan efektif. Dalam dunia medis, deteksi dan diagnosis penyakit sangatlah penting. Metode prediksi ini membantu pemilik kucing mengetahui  pengobatan terbaik dan benar. Salah satu metode yang dapat digunakan adalah metode Decision Tree. Metode Decision Tree digunakan untuk mempelajari klasifikasi dan prediksi dari data serta menggambarkan hubungan antara variabel x dan variabel y dalam bentuk pohon. Hasil dari pengujian dengan menggunakan 100 data yang dibagi menjadi 80 data training dan 20 data testing menunjukkan tingkat akurasi yang cukup tinggi yaitu 90%, Precision 83%, dan recall 90%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

integer

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

This journal contains articles from the results of scientific research on problems in the field of Informatics, Information Systems, Computer Systems, Multimedia, Network and other research results related to these ...