Karimah Tauhid
Vol. 3 No. 1 (2024): Karimah Tauhid

Pengelolaan Kedisiplinan Siswa: Studi Implementasi pada Kurikulum Merdeka di Sekolah Dasar

Wardani, Dewi Kusuma (Unknown)
Aliyyah, Rusi Rusmiati (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jan 2024

Abstract

Pada saat ini, di Indonesia memakai kurikulum baru yaitu Kurikulum Merdeka. Kurikulum Merdeka diartikan sebagai rancangan pembelajaran yang memungkinkan siswa belajar dengan santai, menyenangkan, bebas stres, dan bebas tekanan serta untuk menunjukkan bakat alaminya. Merdeka belajar berfokus pada kebebasan dan berpikir kreatif siswa dan menekankan siswa untuk berperilaku sesuai dengan profil pelajar pancasila. Penelitian ini menggunakan penelitian kuasi kualitatif dengan desain penelitian sederhana. Data dikumpulkan melalui survei online pada 15 guru kelas dari Sekolah Dasar (SD) yang berbeda. Analisis data menggunakan analisis tematik data kualitatif. Hasil analisis menemukan lima tema utama yaitu manfaat, tantangan, strategi, praktek baik, dan dukungan. Secara garis besar, keberhasilan dari pengelolaan kedisiplinan siswa kelas rendah ini sangat perlu dukungan dari berbagai pihak mulai dari pemerintah, sekolah, guru, dan juga orangtua, sehingga manfaat dari pengelolaan kedisiplinan ini juga dapat dirasakan oleh semuanya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

karimahtauhid

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Neuroscience Social Sciences

Description

Karya Ilmiah yang diterbitkan merupakan hasil penelitian maupun pengabdian yang mencakup semua bidang ilmu baik dalam bidang sosial maupun ...