Karimah Tauhid
Vol. 3 No. 5 (2024): Karimah Tauhid

Pengaruh Komunikasi Interpersonal Orang Tua pada Anak Usia Dini dalam Pencegahan Kekerasan Verbal di Kelurahan Sindangsari

Nurhasanah, Siti (Unknown)
Kusumadinata, Ali Alamsyah (Unknown)
Hasbiyah, Desi (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 May 2024

Abstract

Keluarga adalah pilar penting dalam struktur sosial masyarakat, yaitu ikatan yang berkelanjutan antara anak dan orang tua yang menjadi pondasi utamanya. Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) pada tahun 2021, kasus kekerasan terhadap anak diperoleh sebanyak 2.982 kasus. Kekerasan psikis dan fisik merupakan kasus tertinggi dengan memperoleh 1.138 kasus, anak-anak menjadi sasaran penganiayaan sebanyak 574 kasus, sementara kekerasan psikis mencapai 515 kasus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana komunikasi interpersonal orang tua pada anak usia dini di Kelurahan Sindangsari, menggunakan metode kuantitatif dengan 100 responden. Hasil kuesioner menunjukkan bahwa keterbukaan dan empati orang tua terhadap anak memiliki peran penting dalam membentuk ikatan yang sehat antara orang tua dan anak. Pengaruh komunikasi interpersonal termasuk dalam kategori cukup baik dengan angka rata-rata 3,44, sedangkan kekerassan verbal berada dalam kategori rendah dengan angka rata-rata 2,52.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

karimahtauhid

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Neuroscience Social Sciences

Description

Karya Ilmiah yang diterbitkan merupakan hasil penelitian maupun pengabdian yang mencakup semua bidang ilmu baik dalam bidang sosial maupun ...