Kecanduan permainan daring dikalangan remaja menjadi salah satu fenomena saat ini, dan individu telah kecandungan permainan daring berisiko melakukan perilaku agresif baik secara verbal maupun fisik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kecanduan permainan daring dengan perilaku agresif pada siswa SMA Papua Kota Sorong. Penelitian dilaksanakan dengan metode kuantitatif dengan desain cross sectional dan menggunakan uji analisis Spearman rank. Sampel pada penelitian ini berjumlah 45 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling, sehingga semua populasi dijadikan menjadi responden. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner yang diadopsi penelitian sebelumnya, dan terdiri dari 6 pertanyaan sedangkan perilaku agresif terdiri dari 20 pertanyaan. Hasil penelitian menunjukkan dari 45 responden sebagian besar memiliki tingkat kecanduan permainan daring rendah sebanyak 24 (53.3%) dan sebagian besar responden dengan perilaku agresif sedang sebanyak 25 (55.6%). Terdapat hubungan kecanduan permainan daring dengan perilaku agresif pada siswa sekolah pendidikan menengah di Kota Sorong. Diperlukan penelitian lanjutan untuk mengetahui hubungan dari varibel lain yang berkaitan dengan perilaku kecanduan permainan daring.
Copyrights © 2023