Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hasil analisis penambahan daun pepaya dan kunyit pada pakan terhadap variabel pertambahan bobot badan (PBB) dan konversi pakan ayam kampung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah percobaan lapang menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 4 perlakuan yang meliputi P0 (100% pakan basal), P1 (100% pakan basal + 10% tepung daun pepaya), P2 (100% pakan basal + 2% tepung kunyit) dan P3 (100% pakan basal +10% tepung daun pepaya + 2% tepung kunyit). Setiap perlakuan diulang sebanyak 3 kali (4 X 3). Hasil analisis ANOVA menunjukkan terdapat perbedaan hasil yang sangat nyata pada variabel PBB dan konversi pakan (P < 0,01). Hasil terbaik untuk PBB didapatkan pada P3. Begitu juga pada konversi pakan, meskipun tidak semua hasil perlakuan (hasil uji BNT) menunjukkan perbedaan sangat nyata. Tepung daun papaya dan kunyit dapat dimanfaatkan sebagai bahan tambahan pakan ayam kampung, karena berpengaruh terhadap PBB dan konversi pakan menjadi lebih baik.
Copyrights © 2023