Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis pola dan menganalisis makna sinestesia dalam novel Kala karya Hujan Mimpi dan Eleftheriaword. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yaitu metode catat, mengidentifikasi hasil data, mencatat kutipan data sebagai analisis. Teknik analisis data pada penelitian ini dimulai dengan tahap mengidentifikasi data, tahap mengklarifikasi data, tahap menganalisis data, tahap memaparkan data, dan penyimpulan hasil analisis data. Sumber data pada penelitian ini adalah novel Kala karya Hujan Mimpi dan Eleftheriaword. Novel ini ditulis oleh dua orang (Stefani Bella) dan (Syahid Muhammad). Novel ini terbit pada tahun 2017. Data pada penelitian ini merupakan satuan bahasa yang mengandung sinestesia dalam novel Kala katya Hujan Mimpi dan Eleftheriaword.
Copyrights © 2021