FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Vol 9, No 2 (2023): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika

PERFORMA GURU DALAM MENGAJAR KONSEP LINGKARAN PADA SISWA SMP

Gunawan, Iwan (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pemahaman siswa dalam belajar konsep lingkaran masih perlu ditingkatkan yang salah satu foktor penyebabnya performa guru. Adapun tujuan penelitian ini ingin mengetahui performa guru dalam mengajar konsep lingkaran pada siswa SMP. Metode Penelitian ini kualitatif dengan pendekatan desain grounded theory. Tiga guru diambil sebagai responden. Data dikumpulkan melalui observasi dan wawancara secara mendalam. Analisis data dilakukan dengan teknik Constant- comparison Analysis, pertama mentranskrip data video hasil wawancara, membuat koding, membuat kategori dengan membandingkan pada rubrik performa mengajar guru, dan terakhir mengkategorikan. Hasil penelitian diperoleh tiga kategori performa guru dalam mengajar konsep lingkaran yaitu performa cukup, performa baik dan performa sangat baik. Ketiga kategori performa tersebut dilihat dari aspek moralitas dalam mengajar, refleksi setelah mengajar, efektifitas dalam mengajar, dan interaksi dengan siswa. 

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

fbc

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Fibonacci Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah ...