Jurnal Ilmiah Research and Development Student
Vol. 2 No. 2 (2024): Juni

USULAN PERBAIKAN KECELAKAAN KERJA PADA UMKM ROTI BAKAR AZHARI DENGAN MENGGUNAKAN METODE JSA DAN FTA

Zulfiandito, Marchimal (Unknown)
Apsari, Ayudyah Eka (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Jun 2024

Abstract

Salah satu UMKM bernama Roti Bakar Azhari yang berlokasi di Rejowinangun, kotagede, Kota Yogyakarta, pabrik ini membuat roti tawar yang kemudian dijual kepada pedagang kaki lima, seperti penjual roti bakar. Dapat di pastikan bahwa setiap karyawan diwajibkan untuk mematuhi peraturan K3 yang berlaku di perusahaan, salah satunya adalah mematuhi peraturan memakai APD (Alat Pelindung Diri) selama proses produksi. Pekerja kadang-kadang melanggar protokol kerja dan menyebabkan insiden kecelakaan di lingkungan kerja.. Dalam proses produksi ditemukan beberapa jenis kecelakaan kerja yang diantaranya seperti terkena percikan minyak panas, terkena panas oven, dan tangan tersayat pisau pemotong yang tentunya akan berdampak pada pekerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor yang menyebabkan terjadinya kecelakaan kerja pada UMKM Roti Bakar Azhari yang di peroleh melalui metode Job Safety Analysis (JSA) kemudian menganalisa potensi bahaya yang di temukan dan mencocokan nya dengan beberapa faktor kecelakaan pekerja yang di dapat melalui metode Fault Tree Analysis (FTA) kemudian mengusulkan strategi pengendalian untuk mengurangi kecelakaan kerja.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jis

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Jurnal Ilmiah Research and Development Student, ISSN: (cetak), ISSN: (online) adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh CV ALIMS Publishing . Jurnal Ilmiah Research and Development Student merupakan platform publikasi jurnal Karya suatu hasil penelitian ...