JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 6 No. 2 (2022): Agustus 2022

Pengaruh Likuiditas dan Solvabilitas terhadap Profitabilitas pada PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk Periode 2010-2019

Rosniawati, Rosniawati (Unknown)
Delimah Pasaribu, Veta Lidya (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 May 2022

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Current Ratio dan Debt to Asset Ratio terhadap Return On Asset pada PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk. periode tahun 2010 sampai dengan tahun 2019, baik secara simultan maupun parsial serta mengetahui dimana variabel independen yang di teliti adalah Current Ratio (X1) dan Debt to Asset Ratio (X2) sedangkan variabel dependennya adalah Return On Asset (Y). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari Laporan Keuangan Publikasi PT. Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk. periode tahun 2010 sampai dengan tahun 2019. Metodelogi penelitian ini menggunakan deskriptif kuantitatif dengan teknik analisis regresi linear berganda dan uji hipotesis menggunakan uji F serta uji t, dan uji koefisien determinasi. Selain itu juga dilakukan uji asumsi klasik yang meliputi uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa berdasarkan hasil uji statistik variabel CR tidak berpengaruh positif secara signifikan terhadap ROA, dapat dibuktikan dengan nilai thitung (0,198) < ttabel (2,365) dengan nilai signifikan 0,848 > 0,05, sedangkan variabel DAR tidak berpengaruh positif secara signifikan terhadap ROA, dapat dibuktikan dengan nilai thitung (0,935) < ttabel (2,365) dengan nilai signifikan 0,381 > 0,05. Uji simultan menunjukkan bahwa secara bersama – sama variabel CR dan DAR berpengaruh signifikan terhadap ROA, dibuktikan dengan Fhitung (5,729) > Ftabel (4,74) dengan nilai signifikan 0,034 < 0,05. Berdasarkan uji determinasi diketahui bahwa variabel CR dan DAR terhadap ROA mempunyai kontribusi pengaruh sebesar 62,1% sedangkan sisanya 37,9% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti didalam penelitian ini.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...