JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023

Daya Terima dan Nilai Gizi Nugget dengan Subtitusi Ikan Patin dan Tepung Daun Kelor Sebagai Alternatif MP-ASI Pada Baduta Stunting Usia 12-24 Bulan

Fadillah, Rizki (Unknown)
Ratnawati, Ratnawati (Unknown)
Novaria, Astri Ayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Nov 2023

Abstract

Stunting adalah gizi kurang dalam waktu cukup lama yang menghambat pertumbuhan anak, maka stunting perlu ditangani secara serius. Ikan patin dan daun kelor mempunyai kandungan protein tinggi mampu menangani malnutrisi anak, sehingga dapat dimanfaatkan sebagai MP-ASI. Tujuan penelitian untuk daya terima dan nilai gizi nugget subtitusi ikan patin dan tepung daun kelor sebagai alternatif MP-ASI. Jenis penelitian quasi ekpesimen dengan desain RAL. Prosedur pengumpulan data daya terima dari panelis tidak terlatih 25 orang dilanjut uji nilai gizi. Analisis kuantitatif uji Anova taraf 5% dilanjut uji-tukey. Hasil daya terima nugget terdapat perbedaan signifikan warna, aroma, tekstur, dan rasa menghasilkan nugget paling disukai F1. Hasil uji nilai gizi nugget terdapat perbedaan signifikan nugget yang nilai gizi kadar air dan karbohidrat tinggi F1, sedangkan nugget yang nilai gizi kadar abu, protein dan lemak tinggi F3. F3 nugget yang dijadikan alternatif mengatasi stunting karena kandungan protein tinggi dan memiliki kriteria kedua paling disukai.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...