Laba bersih merupakan indikator nyata dalam kemajuan suatu perusahaan untuk dapat dilihat perkembangan setiap periodenya. Laba bersih menjadi sangat penting untuk prospek perusahaan dalam menarik investor nantinya. Net Profit Margin dan Debt Equity Ratio yang menjadi variabel penelitian ini merupakan hal yang berkaitan dengan Laba Bersih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Net Profit Margin dan Debt Equity Ratio terhadap Laba Bersih pada PT. Unilever Indonesia Tbk dari tahun 2010 - 2022. Hasil penelitian ini diolah dengan SPSS v. 25. Berdasarkan hasil pengujian SPSS v. 25, Net Profit margin secara parsial tidak berpengaruh terhadap Laba Bersih, jadi kesimpulannya Net Profit Margin tidak berpengaruh dalam menigkatkan Laba Bersih. Sedangkan Debt Equity Ratio secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Laba Bersih, jadi kesimpulannya Debt Equity Ratio berpengaruh dalam meningkatkan Laba Bersih. Secara simultan Net Profit Marjin dan Debt Equity Ratio berpengaruh signifikan terhadap Laba Bersih.
Copyrights © 2023