Proses mengajar tidak hanya sekedar menyampaikan materi ajar ataupun menerima materi ajar namun perlu adanya konsep yang jelas dalam pelaksanaan proses belajar mengajar agar berjaln efektif dan efesien sehingga memicu siswa yang aktif dalam belajar. Tujuan dari penelitia ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Model Pembelajaran Project Based Learning Terhadap Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran Desain Grafis Percetakan Kelas XI di SMKN 1 Rao Selatan. Populasi dalam penelitian ini adalah sebanyak 40 orang. Responden dalam penelitian ini yaitu kelas XI MM 1 dan XI MM 2. Teknik dalam pengambilan sampel adalah purvosive sampling yang berarti sampel yang diambil telah memenuhi kreteria. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen, jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif, dan dengan desain penelitian tipe ?Posttest-only Control Grup Design?. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh perbedaan hasil belajar siswa yang signifikan antara penerapan model pembelajaran Project Based Learning dengan model pembelajaran konvensional pada mata pelajaran Desain Grafis Percetakan. Hal tersebut terlihat dari hasil posttest kedua kelas. Dari hasil tes tersebut tergambar perbedaan rata-rata nilai hasil belajar siswa kelas eksperimen dan kels kontrol. Dengan menerakan model pembelajaran Project Based Learning sangat tinggi dibanding dengan nilai siswa yang tidak menggunakan model pembelajaran Project Based Learning pada kelas kontrol.
Copyrights © 2024