JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024

Shalom Community Sebagai Strategi Kepala Sekolah dalam Membentuk Etos Kerja Guru di SMA Lentera Harapan Tomohon

Purba, Carry Budi Dharma (Unknown)
Wibawanta, Budi (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Feb 2024

Abstract

Komunitas adalah faktor yang memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan dan perkembangan individu dalam komunitas. Demikian juga individu merupakan faktor yang memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan komunitas. Shalom community adalah komunitas yang setiap individu di dalamnya berusaha untuk saling menolong, mengasihi dan mengusahakan shalom. Hal ini menjadi alasan yang kokoh untuk memberikan kekuatan kepada guru-guru dalam komunitas untuk memiliki etos kerja yang baik untuk mencapai visi dan misi sekolah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif untuk menganalisis shalom community dan etos kerja guru di SMA Lentera Harapan Tomohon. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara. Adapun yang menjadi narasumber wawancara terdiri dari 6 orang termasuk Kepala Sekolah. Proses perwujudan shalom mengalami kendala yang secara teknis muncul dari sisi pemimpin, guru-guru, dan lingkungan sekitar. Namun, hasil yang diperoleh adalah SMA Lentera Harapan adalah komunitas yang shalom dan berjuang untuk mewujudkan shalom. Etos kerja guru secara fundamental mengalami pertumbuhan melalui adanya shalom community itu sendiri.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...