Sebagai seorang wanita merawat diri adalah suatu hal yang sering dilakukan setiap harinya. Salah satu perawatan yang dilakukan untuk mempercantik diri yaitu melakukan perawatan badan. Perawatan badan bisa dilakukan dengan menggunakan kosmetika yaitu body scrub. Beras ketan hitam mengandung polifenol yang bermanfaat sebagai pelembab alami yang dapat melembabkan kulit. Untuk memaksimalkan hasil dari penelitian ini peneliti menambahkan buah asam jawa sebagai pendampingnya. Tujuan penelitian ini untuk menganalisa kelayakan body scrub beras ketan hitam dengan penambahan buah asam jawa ditinjau dari uji laboratorium, uji organoleptik dan uji hedonik. Jenis penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan didapatkan hasil kandungan polifenol sebesar 0.0924% per 100 gram. Hasil uji pH pada sediaan body scrub yaitu 7,2. Dari hasil uji organoleptik warna 71% panelis mengatakan bahwa warna body scrub berwarna ungu keabuan, organoleptik tekstur 86% panelis mengatakan bahwa tekstur body scrub mengandung butiran scrub dan uji organoleptik aroma 71% panelis mengatakan bahwa body scrub beraroma khas beras ketan hitam dan buah asam jawa. Sedangkan hasil uji hedonik 43% panelis menyatakan sangat suka terhadap body scrub beras ketan hitam dengan penambahan buah asam jawa. Disarankan hasil penelitian dapat dijadikan acuan atau referensi untuk peneliiti selanjutnya
Copyrights © 2024