Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh dari locus of control terhadap kinerja karyawan CV. Dua Putra Briliant. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, dengan cara melakukan pengumpulan data informasi melalui wawancara, dokumentasi, observasi, kuisioner. Jenis data penelitian ini menggunakan data Primer dan data Sekunder. Data primer, merupakan data yang dikumpulkan dengan cara melakukan wawancara dan observasi langsung dari sumbernya. Data sekunder merupakan data yang diperoleh dalam bentuk sudah jadi, seperti internet dan berbagai dokumen yang sudah ada. Hasil penelitian menunjukkan locus of control yang tinggi akan meningkatkan kinerja karyawan, begitupun sebaliknya. Pada CV. Dua Putra Briliant, sekitar 70% karyawan memiliki locus of control yang masih rendah dapat dilihat dari pekerjaan tidak selesai tepat waktu, masih banyak tugas menumpuk sampai dengan kurang nya semangat dan inisiatif dalam bekerja. Kinerja karyawan dilakukan dengan cukup baik, namun apabila locus of control ditingkatkan maka kinerja pun akan lebih baik.
Copyrights © 2024