Journal of SPORT (Sport, Physical Education, Organization, Recreation, and Training)
Vol 7, No 3 (2023): Journal of S.P.O.R.T

Pengaruh Bentuk Latihan Circuit Training Terhadap Ketepatan Shooting Pada Club Sepakbola Cirebon United Kota Cirebon

Suseno, Wahyu (Unknown)
Muhtar, Tatang (Unknown)
Sudrazat, Adang (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui adanya pengaruh bentuk latihan Circuit Training terhadap ketepatan Shooting pada pemain klub Cirebon United. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan menggunakan pre-test dan post-test. Sampel penelitian ini sebanyak 20 sampel. Hasil penelitian ini diperoleh rata-rata Shooting pada pre-test sebesar 14,80 dan post-test sebesar 18,00. Berdasarkan uji normalitas data pre-test diperoleh hasil taraf signifikan 0,358 dan data post-test diperoleh taraf signifikan 0,154 dan data berdistribusi normal, karena data pre-test dan post-test lebih besar dari pada ɑ (0,154  0,08 dan 0,358  0,05). Perhitungan uji perbedaan rata-rata Shooting sebelum dan didasari oleh perhitungan statistic dengan menggunakan rumus paired sample t-test diperoleh taraf signifikan 0,00 maka terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil pre-test dan post-test. Jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang dignifikan antara pengaruh bentuk latihan Circuit Training terhadap keterampilan Shooting pada pemain sepak bola klub Cirebon United.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sport

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Artikel yang diterbitkan pada Journal of S.P.O.R.T melingkupi berbagai macam penelitian yang bertema olahraga pendidikan, olahraga prestasi dan olahraga rekreasi. Olahraga pendidikan melingkupi : Model pembelajaran penjas, metode pembelajaran penjas, dan yang berkaitan dengan olahraga pada tingkat ...