Journal of SPORT (Sport, Physical Education, Organization, Recreation, and Training)
Vol 8, No 1 (2024): Journal of S.P.O.R.T

Hubungan Tingkat Kecemasan Dan Rasa Percaya Diri Dengan Prestasi Anggota UKM Tinju Universitas Siliwangi

Tarigan, Yosthandri Pranata (Unknown)
Mulyana, Fegie Rizkia (Unknown)
Nur Mulyadi, Dwi Yulia (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Mar 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan tingkat kecemasan dan rasa percaya diri dengan prestasi anggota UKM tinju Universitas Siliwangi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan rancangan observasional dengan desain cross sectional. Populasi pada penelitian ini yaitu anggota UKM tinju yang berjumlah 30 orang dan sampel dalam penelitian ini yaitu anggota UKM tinju Universitas Siliwangi yang telah mengikuti kejuaraan nasional piala rektor UNJ dengan total jumlah 8 orang. Instrumen penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah kuesioner. Terdapat dua kuesioner yang digunakan yaitu kuesioner mengenai tingkat The State-Trait Anxiety Inventory (STAI) oleh Spielberger et al. (1964) dan kuesioner mengenai kepercayaan diri yang merupakan modifikasi dari penelitian sebelumnya oleh Pehe et al. (2021). Hasil Uji korelasi Spearman Rank menunjukan terdapat korelasi antara tingkat kecemasan dengan prestasi dengan nilai signifikansi 0.015 (p0.05) namun tidak terdapat korelasi antara rasa percaya diri dengan prestasi dengan nilai signifikansi 0.378 (p0.05). Analisis statistik uji regresi linier berganda menunjukkan nilai signifikansi 0.271 (p0.05) yang artinya tidak terdapat korelasi antara tingkat kecemasan dan rasa percaya diri dengan prestasi anggota UKM tinju Universitas Siliwangi.  Kata Kunci : Kecemasan, Percaya Diri, Prestasi, Tinju  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

sport

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Artikel yang diterbitkan pada Journal of S.P.O.R.T melingkupi berbagai macam penelitian yang bertema olahraga pendidikan, olahraga prestasi dan olahraga rekreasi. Olahraga pendidikan melingkupi : Model pembelajaran penjas, metode pembelajaran penjas, dan yang berkaitan dengan olahraga pada tingkat ...