Prosiding SEMNAS INOTEK (Seminar Nasional Inovasi Teknologi)
Vol. 8 No. 2 (2024): PROSIDING SEMINAR NASIONAL INOVASI TEKNOLOGI TAHUN 2024

Variasi 3 Mata Pisau Pemotong Mesin Chopper Multifungsi Kapasitas 2,5 Kg/Menit

Pranayuda, Lugas (Unknown)
Istiqlaliyah, Hesti (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2024

Abstract

Mesin Chopper Multifungsi adalah mesin yang digunakan untuk menggiling pakan ternak untuk hewan. Pada proses pemotongan pakan ternak pelaku usaha masih menggunakan cara yang manual yaitu menggunakan sabit dan memakan waktu cukup lama dan kurang aman bagi pelaku usaha. Berdasarkan masalah tersebut perancang membuat dan mendesain mata pisau pemotong mesin Chopper Multifungsi. Tujuan dari perancangan ini adalah untuk merancang mata pisau pemotong mesin Chopper Multifungsi. Pendekatan dilakukan dengan cara mengumpulkan data mengenai mesin Chopper Multifungsi melalui studi literatur dan observasi guna mendapatkan data kebutuhan pisau. Dengan adanya alat mesin Chopper multifungsi ini diciptakan agar memudahkan para peternak untuk memotong pakan ternak dan menyingkat waktu pekerjaan. Berdasarkan hasil yang didapat dengan menggunakan baja S45C pisau pemotong dibuat dengan bentuk silinder dan memiliki 3 buah mata pisau pemotong. Dengan ukuran panjang 121 mm dan tebal pisau 9mm serta lebar 100mm dengan kecepatan putaran 187,5 Putaran/menit mampu untuk memotong batang ketela, batang jagung dan rumput gajah.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

inotek

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mathematics Mechanical Engineering Transportation

Description

Teknologi saat berkembang sangat cepat selama beberapa tahun terakir ini. Perkembangan teknologi tersebut merupakan salah satu dampak dari peningkatan inovasi dalam bidang teknologi. Ide-ide dan produk baru selalu ada untuk membantu kemingkatkan kualitas kehidpan manusia. Dalam rangka mendukung ...