Dalam industri peternakan pakan merupakan salah satu bagian terpenting untuk keberlangsungan pertumbuhan hewan ternak. Kurangnya efisinsi pada saat memberikan secara langsung pakan banyak yang terbuang atau tidak dimakan oleh hewan ternak. apabila dicacah secara manual memerlukan waktu serta tenaga yang cukup besar. Pada perancangan mesin chopper two in one perlu adanya pisau penghancur agar pada saat proses pencacahan lebih maksimal. Tujuan dari perancangan adalah memudahkan bagi para petarnak pada saat memodifikasi pakan ternak seperti bonggol jagung, rumput gajah, kulit singkong. Berdasarkan uraian di atas penulis merancang pisau penghancur berjenis hammer mill dengan ukuran panjang 140mm, lebar 37mm, tebal 8mm dan pisau ini berjumlah 36 buah, menggunakan bahan material berjenis baja S45C.
Copyrights © 2024