In Theos : Jurnal Pendidikan dan Teologi
Vol. 4 No. 4 (2024): April

Kajian Dampak Lingkungan Pembangkit Listrik Tenaga Air di Seko Tengah Dalam Perspektif Sosio-Teologis

Pangemanan, Nanci (Unknown)
Pasarrin, Friska (Unknown)
Napa', Yoberlian (Unknown)
Nersilita, Wiwin (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh dampak pembangunan PLTA di Seko Tengah ditinjau dari perspektif Sosio-Teologis, yang menyebabkan masyarakat Pro dan Kontra terhadap pembangunan tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Bagaimana dampak terhadap lingkungan mengenai pengadaan PLTA di Seko Tengah dalam perspektif Sosio-teologis. Peneliti memulai dengan memaparkan lingkungan hidup yang berdampak bagi kehidupan manusia, baik ditinjau dari segi Sosiologis maupun Teologis, dengan menggunakan metode penelitian kualitatif Field Research. Akhir dari tulisan ini adalah pembangunan PLTA di Seko Tengah berdampak bagi masyarakat, dampak sosiologis dan teologis. Dampak sosiologisnya adalah sebagian masyarakat mengalami kekerasan fisik, kehilangan lahan. Dampak teologisnya ialah adanya perselisihan yang terjadi antar gereja, bahkan perpindahan denominasi. Oleh sebab itu, agar hal itu tidak terjadi lagi, pemerintah dan perusahaan secara jujur dan terbuka menyampaikan kepada masyarakat seperti apa dampak ekonomi, sosial, politik dan lingkungan yang akan dirasakan masyarakat, sehingga tidak terjadi perselisihan diantara masyarakat.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

intheos

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences

Description

In Theos: Jurnal Pendidikan dan Teologi. Jurnal ini adalah jurnal penelitian yang terbit bulanan dengan berfokus pada publikasi hasil-hasil riset dalam bidang pendidikan agama secara umum dan kajian-kajian teologis. Jurnal ini ditujukan untuk teolog praktis dan guru pendidikan agama, ilmuwan yang ...