Purple Bubble Studio merupakan sebuah studio ilustrasi yang menyediakan berbagai pembuatan jasa ilustrasi dengan produk utamanya yaitu pembuatan anime illustration. Dalam memasarkan produknya Purple Bubble Studio menggunakan marketplace utamanya yaitu Fiverr, namun karena banyaknya kompetitor yang mulai bermunculan mengakibatkan ketidakstabilan pembeli dan pendapatan Purple Bubble Studio setiap bulannya. Oleh karena itu diperlukan sebuah rancangan media promosi berbasis motion graphic, yang dinilai lebih fleksibel dalam menarik calon konsumen karena informasi yang disajikan dapat lebih kreatif dan mudah dipahami. Perancangan ini menggunakan metode penelitian kualitatif dan menggunakan metode analisis SWOT untuk membantu pembuatan perancangan ini yang menghasilkan media promosi berbasis motion graphic dengan konsep visualisasi yang kreatif, penyajian informasi pengerjaan cepat dengan harga yang terjangkau sehingga dapat menjangkau pasar yang lebih luas.
Copyrights © 2024