Jurnal Script
Vol. 11 No. 2 (2023): Vol.11 No. 2 Desember 2023

Aplikasi Sistem Informasi Pengolahan Data Pasien Berbasis Web Menggunakan Codeignitier 3 (Studi Kasus Klinik Budi Satrio)

Siti Lestari (Unknown)
Amir Hamzah (Unknown)
Erfanti Fatkhiyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Dec 2023

Abstract

Komputer berfungsi sebagai alat untuk melakukan proses penyimpanan, pengolahan ataupun pembuatan laporan. Oleh karena itu bila suatu perusahaan atau instansi menggunakan sistem informasi yang berbasis komputer maka proses kerja dapat dilakukan secara efektif dan efesien. Salah satu bentuk implementasi sistem informasi berbasis komputer ini adalah aplikasi website atau sistem informasi berbasis website. Kebutuhan informasi yang cepat dan akurat merupakan salah satu hal yang penting tidak terkecuali dalam bidang kesehatan. Tempat praktek kesehatan sebagai salah satu sarana dalambidang kesehatan untuk membantu pasien merawat kesehatannya harus dapat memberikan pelayanan atau fasilitas yang terbaik untuk para pasiennya. Tempat praktek kesehatan di daerah Kebumen harus dapat memberikan pelayanan atau fasilitas terbaik untuk para pasiennya untuk membantu menangani masalah kesehatan pasien tersebut. Maka untuk menunjang pelayanan yang baik bagi konsumen Klinik Budi Satrio, memfasilitasi infrastrukturnya dengan teknologi komputer yang sudah dapat mengakses sebuah jaringan internet.Tetapi pengolahan data pasien masih belum menggunakan teknologi komputer khususnya untuk pengolahan data pribadi pasien dan riwayat penyakitnya. Pendaftaran pasien, hasil pemeriksaan dan data pribadi pasien biasanya hanya ditulis secara manual dalam kartu pasien. Kemudian biasanya dilaporkan dalam bentuk arsip laporan pemeriksaan pasien dari asisten perawat kepada dokter. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu studi pustaka, observasi, data pasien, data dokter, data jenis berobat. Perancangan sistem pada web ini yang dibuat berorientasi object menggunakan Unified Modelling Language (UML). Sedangkan pembuatan mengunakan HTML5 sebagai base membuat aplikasi. Aplikasi ini juga menggunakan metode codeignitier 3untuk famework. Aplikasi ini diuji menggunakan metode black box testing. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem infromasi klinik dokter budi satrio yang memberikan informasi pendaftaran pasien, hasil pemeriksaan dan data pribadi pasien, untuk pengolahan data dan rekam data pribadi pasien dan riwayat dan dokter yang menanganinya.

Copyrights © 2023