JUSTIN (Jurnal Sistem dan Teknologi Informasi)
Vol 12, No 1 (2024)

Perancangan User Interface dan User Experience (UI/UX) pada Aplikasi Konek untuk PT. Agro Lestari Merbabu Berbasis Mobile dengan Menggunakan Metode Design Thinking

Pratama, Andro Adhita (Unknown)
Prasetijo, Agung Budi (Unknown)
Eridani, Dania (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jan 2024

Abstract

Bidang pertanian adalah salah satu ujung tombak untuk menopang kehidupan manusia. Meskipun demikian, aktivitas mengakses informasi pertanian melalui media internet masih merupakan hal yang baru bagi petani. Terlihat dari kurangnya akses petani terhadap informasi mengenai pertanian. Hal inilah yang mendorong PT Agro Lestari Merbabu, untuk membantu mitra dalam menangani masalah "“ masalah pada tanaman yang mereka budidayakan. Bisa dengan mendapatkan solusi dari informasi yang dihadirkan pada aplikasi dan konsultasi kepada ahli tani. Penelitian ini bertujuan merancang antarmuka pengguna (UI) dan pengalaman pengguna (UX) sesuai dengan kebutuhan pengguna serta menghadirkan desain antarmuka yang baik untuk memberikan kepuasan kepada pengguna. Dalam pembuatan aplikasi tersebut, metode Design Thinking digunakan dengan berfokus pada desain antarmuka yang memudahkan bagi pengguna. Pengujian desain antarmuka dengan menggunakan metode usability testing cognitive walkthrough yang berfokus pada aspek learnability, effectiveness, dan satisfaction. Pada tahap penilaian satisfaction melibatkan pengujian usability menggunakan System Usability Scale (SUS) sebagai parameter evaluasi tingkat kepuasan pengguna terhadap antarmuka. Pada akhir penelitian desain prototype telah berhasil dirancang dengan menggunakan Figma. Hasil penilaian dari pengguna terhadap aplikasi memperoleh skor rata-rata sebesar 77 dengan predikat "good" untuk Pengguna atau Mitra, 83 untuk ahli tani dengan predikat "good", dan 87.5 dengan predikat "excellent" untuk admin. Oleh karena itu, antarmuka aplikasi Konek telah mendapatkan kategori "acceptable" mengindikasikan desain antarmuka baik dan diterima oleh pengguna.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

justin

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

JUSTIN aims to publish research results and thoughts among academics, researchers, scientists, and practitioners in the field of informatics/computer science so that they are freely available to the public, and support the exchange of knowledge. The scope of JUSTIN is but is not limited to the ...