Shafin: Sharia Finance and Accounting Journal
Vol. 4 No. 1 (2024)

Akuntansi Pendapatan berbasis Nilai Kearifan Lokal “Mopo’o Tanggalo Duhelo”

Thalib, Mohamad Anwar (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap nilai-nilai kearifan lokal di balik praktik akuntansi pendapatan. Paradigma yang digunakan dalam riset ini adalah Islam. Etnometodologi dipilih sebagai pendekatan penelitian. Terdapat lima tahapan analisis data yaitu amal, ilmu, iman, informasi wahyu, dan ihsan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa saat ini pendapatan per harinya dari para kusir bendi lebih sedikit dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Hal ini disebabkan saat ini telah banyak jenis transportasi yang bisa menjadi pilihan dari masyarakat. Sementara itu, para kusir bendi bisa memperoleh pendapatan yang banyak saat mereka menjual kuda. Pendapatan yang diperoleh oleh para kusir bendi berbasis nilai kesabaran. Nilai ini tercermin melalui keputusan para kusir bendi untuk tetap bertahan dengan profesi ini meskipun pendapatan harian yang mereka peroleh lebih sedikit dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Nilai tersebut tercipta atas dasar keyakinan bahwa dibutuhkan rasa sabar dalam memperoleh rezeki dari Tuhan. Dalam kebudayaan masyarakat Gorontalo, para orang tua (tua-tua) sering memberikan nasihat tentang pentingnya rasa sabar dalam menjalani permasalahan kehidupan melalui ungkapan (lumadu) mopo’o tanggalo duhelo maknanya adalah penuh kesabaran.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

shafin

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

The articles of Journal Shafin publishes mainly focuses on the major problems in the development of sharia finance and accounting areas, such as sharia accounting intitution, Small Micro Entities (SMEs) sharia accounting, capital market Islamic, auditing and corporate governance for Islamic ...