Demokrasi: Jurnal Ilmu Pemerintahan
Vol 4, No 1 (2024): Volume 4 Nomor 1 2024

IMPLEMENTASI GOOD GOVERNANCE DALAM KINERJA APARATUR PEKON PADA PELAKSANAAN PROGRAM KELUARGA HARAPAN (PKH)

Widiastuti, Egy (Unknown)
Suryani, Eny Inti (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Mar 2024

Abstract

ABSTRAKImplementasi good governance dalam kinerja Aparatur Pekon di Pekon Gunung Raya pada pelaksanaan Program Keluarga Harapan belum sepenuhnya berjalan efektif, terutama mengenai pendataan penerima manfaat yang belum tepat sasaran untuk masyarakat miskin, dan kurang maksimal serta tanggung jawab aparatur dalam bekerja masih rendah.                 Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi good governance dalam kinerja aparatur pada pelaksanaan Program Keluarga Harapan di Pekon Gunung Raya Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif sebagai analisis data.dengan 7 informan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi Good Governance Dalam Kinerja Aparatur Pekon Pada Pelaksanaan Program Keluarga Harapan di Pekon Gunung Raya Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu sudah berjalan dengan baik namun belum sepenuhnya berjalan efektif. Hal ini dilihat dari lima indikator good governance yang digunakan antara lain akuntabilitas, transparansi, partisipasi masyarakat, kesetaraan/kesamaan hak, efektif&efisien, serta tiga pengukuran kinerja, yaitu kualitas, kuantitas, dan ketepatan waktu. Hambatan Implementasi Good Governance dalam Kinerja aparatur pekon pada Pelaksanaan Program Keluarga Harapan di Pekon Gunung Raya Kecamatan Pagelaran Utara Kabupaten Pringsewu ialah kurangnya pemahaman aparatur pekon pada prosedur PKH, serta tidak memperbaharui data penerima PKH sehingga masih menggunakan data yang lama. Kata Kunci: Implementasi Good Governance, Kinerja, Program Keluarga Harapan

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

DMKR

Publisher

Subject

Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

DEMOKRASI adalah jurnal ilmiah yang mengangkat studi pemerintahan berdasarkan hasil penelitian dan analisis kritis. Setiap volume terdiri dari dua edisi dalam setahun yang terbit pada bulan Maret dan September. Artikel yang dimuat merupakan kajian dalam ilmu pemerintahan yang fokus dalam bidang ...