Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa kelas XI di SMK Negeri 6 Medan melalui penerapan pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL). Penelitian ini melibatkan 30 siswa kelas XI BDP 1 di SMK Negeri 6 Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi/evaluasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pendekatan CTL berhasil meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa. Hal ini terlihat dari peningkatan skor rata-rata siswa dari 40,56 (kategori rendah) pada awal penelitian menjadi 68,47 (kategori sedang) pada siklus I dan 81,81 (kategori tinggi) pada siklus II. Selain itu, terjadi peningkatan dalam pencapaian ketuntasan belajar siswa secara klasikal. Pada siklus I, sebanyak 16 siswa (53,33%) mencapai ketuntasan. Pada siklus II, jumlah siswa yang mencapai ketuntasan meningkat menjadi 25 siswa (83,33%).Kata kunci: Pendekatan CTL, Kemampuan Pemahaman Konsep
Copyrights © 2024