Al Qalam: Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan
Vol. 18, No. 5 : Al Qalam (September 2024)

Implementasi Kurikulum Merdeka dalam Meningkatkan Minat dan Kreativitas Peserta Didik pada Mapel PAI

Susandi, Susandi (Unknown)
Pohan, Selamat (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Aug 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi bagaimana implementasi Kurikulum Merdeka dapat mempengaruhi peningkatan minat dan kreativitas peserta didik dalam pembelajaran PAI. Kualitatif desktiptif adalah metode yang digunakan didalam penelitian ini. Data dihasilkan dengan berbagai teknik, termasuk observasi, wawancara dengan kepala sekolah, guru dan peserta didik, serta dokumentasi terkait proses pembelajaran. Observasi dilakukan untuk melihat secara langsung bagaimana implementasi Kurikulum Merdeka diterapkan di kelas, sementara wawancara digunakan untuk menggali persepsi dan pengalaman guru serta peserta didik terkait perubahan yang terjadi. Dokumentasi, seperti modul ajar dan hasil karya peserta didik, digunakan untuk melengkapi data yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi Kurikulum Merdeka secara signifikan dapat meningkatkan minat dan kreativitas belajar peserta didik dalam mapel PAI. Penerapan Kurikulum Merdeka juga memberi ruang bagi peserta didik untuk belajar secara kolaboratif. Melalui kerja kelompok dan diskusi, peserta didik dapat berbagi pengetahuan dan ide, yang pada gilirannya meningkatkan minat dan kreativitas mereka dalam menghasilkan inovasi pendidikan. Pembelajaran kolaboratif ini tidak hanya meningkatkan keterlibatan peserta didik dalam proses belajar, tetapi juga mengembangkan keterampilan sosial dan kerja sama mereka.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

al-qalam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

ALQALAM : Jurnal Ilmiah Keagamaan dan Kemasyarakatan (P-ISSN: 1907-4174 ; E-ISSN: 2621-0681) merupakan jurnal berkala yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Ilmu Al-Quran (STIQ) Amuntai Kalimantan Selatan yang memuat tulisan dari dosen, tenaga kependidikan, pemerhati pendidikan dan lain sebagainya. ...