Jurnal Ilmiah Ecosystem
Vol. 24 No. 1 (2024): Ecosystem Vol. 24 No 1, Januari - April Tahun 2024

Pengaruh Nilai-Nilai Kejujuran dan Kedisiplinan dalam Pembelajaran Terhadap Perilaku Belajar Fisika Peserta Didik Kelas 10 SMA Negeri 9 Makassar

Wahid, Syamsul (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Penelitian ini adalah jenis penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk melihat pengaruh nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan terhadap perilaku belajar fisika peserta didik. Penelitian ini diharapkan membangun kesadaran para peserta didik dan tenaga pendidik akan pentingnya nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan dalam sebuah pembelajaran untuk pengembangan karakter peserta didik kedepannya dan tentunya hal ini akan tercermin dari bagaiamana perilaku dalam belajar terutama di sekolah. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 9 Makassar dengan mengambil sampel dari Peserta didik di Kelas 10. Jumlah sampel dari penelitian ini adalah sebanyak 90 peserta didik. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dalam bentuk deskriptif inferensial. Teknik Analisis data yang digunakan yaitu analisis statistik deskriptif untuk mengkatagorikan nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan serta perilaku belajar fisika peserta didik dan analisis inferensial yang digunakan untuk membuktikan hipotesis penelitian dengan menggunakan Uji t. Instrumen penelitian yang digunakan berupa kuesioner yang dinilai berdasarkan teknik skoring. Hasil penelitian menunjukkan implementasi nilai-nilai kejujuran dan kedisiplinan berada pada kategori tinggi sementara perilaku belajar fisika peserta didik berada pada kategori sedang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

eco

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ecosystem merupakan jurnal ilmiah yang dikelola secara peer review memiliki ISSN 1411-3597 (print) dan ISSN 2527-7286 (online) diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Universitas Bosowa Jurnal Ilmiah Ecosystem menerbitkan artikel yang pada bidang ekonomi, ...