Jurnal Math-UMB.EDU
Vol. 11 No. 3 (2024): JULY

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR DIGITAL MENGGUNAKAN FLIP PDF PROFESSIONAL BERBASIS DIFERENSIASI PROSES PADA MATERI LINGKARAN

Bungsu, Dede (Unknown)
Nenden Suciyati Sartika (Unknown)
Deni Pratidiana (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyediakan bahan ajar digital dengan  memakai software Flip PDF Professional. Pengembangan produk ini dikembangkan pada peserta didik kelas XI SMA Negeri 6 Pandeglang dengan mengetahui kelayakan bahan ajar digital menggunakan Flip PDF Professional pada proses pembelajaran di sekolah. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode Research and Development (R&D), dengan model 4D yang memiliki empat tahap yaitu define, design, develop, dan  disseminate. Penelitian ini menggunakan instrumen angket dengan  teknik analisis statistik karakteristik. Uji validasi terhadap professional ahli yaitu ahli materi, media, bahasa dan uji respon guru mata pelajaran tujuannya adalah untuk membuat dan menyempurnakan sumber daya digital memanfaatkan Flip PDF Professional kepada peserta didik selain itu kuesioner peserta didik dibagikan untuk menilai efektivitas penggunaan Flip PDF Professional untuk pembelajaran. Hasil uji pemeriksaan ahli media masuk dalam persentase 97,5% termasuk ukur sangat valid, ahli bahasa dengan hasil 79,16% pada kriteria valid dan hasil respon guru mata pelajaran menunjukkan hasil persentase 99,26% yaitu sangat valid. Hasil kuesioner angket tanggapan peserta didik grup kecil memperoleh reaksi 73,21% dan respon peserta didik pada grup besar adalah 82,59% masuk ke dalam kriteria sangat baik yaitu respon peserta didik sangat antusias dan tertarik dengan bahan ajar digital yang dikembangkan, maka dengan hasil rekaptulasi dengan para ahli dan respon guru mata pelajaran menunjukkan bahwa bahan ajar digital sangat layak untuk dijadikan bahan ajar digital dan dapat disebar luaskan untuk proses pembelajaran di kelas. Kata Kunci: bahan ajar digital, Flip PDF Professional,  lingkaran

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

math

Publisher

Subject

Mathematics

Description

Jurnal MATH_UMB.EDU mempublikasikan artikel ilmiah hasil penelitian dan kajian dalam bidang matematika dan pendidikan matematika baik di SD, SMP, SMA, dan Perguruan Tinggi. Jurnal MATH-UMB.EDU diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Muhammadiyah Bengkulu sebanyak tiga kali ...