Information System Journal (INFOS)
Vol. 6 No. 02 (2023): Information System Journal (INFOS)

PENERAPAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGHTING UNTUK MENENTUKAN KARYAWAN TERBAIK PADA PT. GRAHA PADMA INTERNUSA

Diprasetya, Evandro (Unknown)
Kurniawan, Hendra (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

PT. Graha Padma Internusa merupakan perusahaan pengembang perumahan yang sudah memiliki pengalaman yang cukup panjang di kota Semarang. Produk pertamanya adalah perumahan bernama "Graha Padma". Perusahaan ini melakukan penilaian karyawan terbaik menggunakan sistem manual. Masing-masing karyawan dinilai menggunakan skor berdasarkan kriteria tertentu. Bagi karyawan yang memperoleh skor tertinggi, maka akan menjadi karyawan terbaik. Perhitungan skor dilakukan menggunakan penjumlahan manual, sehingga resiko kesalahannya cukup besar dan waktu yang dibutuhkan relatif lama. Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan metode Simple Additive Weighting (SAW) dalam Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk menentukan karyawan terbaik pada PT. Graha Padma Internusa. Metode SAW merupakan metode yang dapat menyediakan kriteria-kriteria tertentu dan terbobot, sehingga dapat menghasilkan perhitungan yang akurat. Kriteria yang digunakan meliputi aspek Kepemimpinan, Pengetahuan, Kedisiplinan, Pengalaman Organisasi, Ketelitian, Prestasi, Keikutsertaan Organisasi, dan Komunikasi. Hasil akhir penelitian ini berupa sistem pendukung keputusan yang mampu digunakan untuk menentukan karyawan terbaik.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

infos

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Sistem Informasi Decision Support System Financial Technology Multimedia AR/VR Application IT Governance UI/UX ...