Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kreativitas dan inovasi terhadap keberhasilan wirausaha muda. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen, dengan populasi wirausaha muda yang terlibat dalam berbagai sektor industri di Kelurahan Mandati 3 Kecamatan Wangi-wangi Selatan kabupaten Wakatobi. Sampel penelitian diambil secara acak sebanyak 50 wirausaha muda yang aktif menjalankan bisnis selama minimal dua tahun. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang mengukur tingkat kreativitas, inovasi, dan keberhasilan usaha. Sebelum melakukan uji hipotesis, data diuji normalitas menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov. Hasil uji normalitas menunjukkan bahwa data berdistribusi normal dengan nilai signifikansi > 0,05. Uji homogenitas varians juga dilakukan menggunakan uji Levene, dengan hasil menunjukkan bahwa varian data homogen (p > 0,05). Uji hipotesis dilakukan menggunakan uji-t untuk menguji pengaruh variabel independen, yaitu kreativitas dan inovasi, terhadap variabel dependen, yaitu keberhasilan wirausaha muda. Hasil uji-t menunjukkan bahwa baik kreativitas maupun inovasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap keberhasilan wirausaha muda, dengan nilai t masing-masing sebesar 2,634 (p < 0,05) untuk kreativitas dan 3,112 (p < 0,05) untuk inovasi. Temuan ini menunjukkan bahwa peningkatan kreativitas dan inovasi berkontribusi secara signifikan terhadap peningkatan keberhasilan usaha. Dengan demikian, penelitian ini menyimpulkan bahwa kreativitas dan inovasi merupakan faktor penting yang memengaruhi keberhasilan wirausaha muda. Implikasi dari hasil penelitian ini adalah perlunya pengembangan program pelatihan yang berfokus pada peningkatan kreativitas dan inovasi untuk mendukung kesuksesan wirausaha muda.
Copyrights © 2024