Jurnal Kesehatan Lentera Acitya
Vol 11, No 1 (2024): Jurnal Kesehatan Lentera Acitya

PERBANDINGAN PENGARUH BRAND IMAGE DAN BRAND EQUITY ANTARA RUMAH SAKIT ISLAM FAISAL DAN RUMAH SAKIT STELLA MARIS TERHADAP PEMANFAATAN PELAYANAN PADA INSTALASI RAWAT JALAN

Abdullah, Andriyana (Unknown)
Palinggi, Yunita (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2024

Abstract

Pemanfaatan pelayanan adalah hasil dari proses pencarian pelayanan oleh individu maupun kelompok tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh brand image dan brand equity terhadap pemanfaatan pelayanan di RS Islam Faisal dan RS Stella Maris Kota Makassar. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kuantitatif menggunakan studi observasional dengan cross sectional study. Sampel dalam penelitian ini adalah pasien umum di Instalasi rawat jalan Rumah sakit Islam Faisal dan Rumah Sakit Stella Maris Kota Mkassar yang berjumlah 180 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai sig brand image sebesar 0,005 <0,05, nilai sig brand equity sebesar 0,003 < 0,05, dan nilai sig pemanfaatan pelayanan sebesar 0,008 < 0,05.Setelah analisis lebih lanjut diketahui bahwa terdapat perbedaan brand image, brand equity dan pemanfaatan pelayanan antara RS Islam Faisal dan Rs Stella Maris Kota Makassar. Disarankan kepada pihak managemen, baik RS Islam Faisal dan RS Stella Maris Kota Makassar dapat mengelola dan mengevaluasi pemasaran yang ada di rumah sakit untuk membentuk image yang kuat dan positif.Kata Kunci : Pemanfaatan Pelayanan, Brand Image, Brand EquityABSTRACTUtilization of services is the result of the process of seeking services by individuals or certain groups. This study aims to analyze the effect of brand image and brand equity on service utilization at Faisal Islam Hospital and Stella Maris Hospital Makassar City. This type of research is a quantitative study using an observational study with a cross sectional study. The sample in this study were general patients in the outpatient installation of Faisal Islamic Hospital and Stella Maris Hospital, Makassar City, totaling 180 respondents. The results of this study indicate that the sigvalue is brand image 0.005 <0.05, the sigvalue is brand equity 0.003 <0.05, and the service utilization sig value is 0.008 < 0.05. After further analysis, it is known that there are differences in brand image, brand equity and service utilization between Faisal Islamic Hospital and Stella Maris Hospital Makassar City. It is suggested to the management that both Faisal Islamic Hospital and Stella Maris Hospital Makassar City can manage and evaluate marketing in the hospital to form a strong and positive image.Keywords: Service Utilization, Brand Image, Brand Equity

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

acitya

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

Jurnal Kesehatan “Lentera Acitya” merupakan media komunikasi dan informasi ilmiah bidang ilmu kesehatan yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Fatima Parepare. “Lentera Acitya” merupakan hasil elaborasi berbagai ...