Archive of Community Health
Vol 11 No 1 (2024): April 2024

GAMBARAN TINGKAT KECEMASAN IBU HAMIL YANG MENERAPKAN SELF HYNOSIS DI UNIT PELAKSANA TEKNIS DAERAH PUSKESMAS KEDIRI II TABANAN

Ekawiyadnyani, Ida Ayu Putu (Unknown)
Rahyani, Ni Komang Yuni (Unknown)
Suarniti, Ni Wayan (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Apr 2024

Abstract

Kecemasan ibu hamil mengakibatkan persalinan lama, inersia uteri, perdarahan pasca persalinan, dan kematian pada bayi. Self hypnosis merupakan authohypnosis bermakna sebagai upaya terprogram yang dilakukan sendiri dengan memasukan program-program positif untuk meningkatkan faktor positif diri sendiri. Tujuan penelitian mengetahui gambaran tingkat kecemasan ibu hamil yang menerapkan self hypnosis di UPTD Puskesmas Kediri II. Jenis penelitian deskriptif yang mendeskripsikan tingkat kecemasan ibu hamil yang menerapkan self hypnosis berdasarkan karakteristik sosiodemografi dan dukungan suami. Penelitian dilaksanakan pada bulan Maret hingga April 2023. Teknik sampling yaitu total sampling sebanyak 40 responden. Metode pengumpulan data dengan kuesioner. Jenis data adalah data primer dan sekunder. Hasil penelitian menunjukkan 57,5% ibu hamil berusia 20-35 tahun tidak mengalami kecemasan, 47,5% ibu hamil berpendidikan menengah tidak mengalami kecemasan, 40% responden merupakan multigravida tidak mengalami kecemasan, 45% ibu hamil dengan ekonomi sejahtera tidak mengalami kecemasan dan 50% ibu hamil dengan dukungan suami positif tidak mengalami kecemasan. Tenaga kesehatan diharapkan dapat memberikan informasi dan edukasi self hypnosis kepada ibu hamil untuk mengatasi kecemasan yang dapat timbul selama kehamilan. Kata kunci: kecemasan, kehamilan, self hypnosis

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ach

Publisher

Subject

Health Professions

Description

Jurnal Archive of Community Health menerbitkan hasil penelitian berhubungan dengan kesehatan masyarakat seperti kebijakan kesehatan, kesehatan ibu dan anak, kesehatan lingkungan, gizi kesehatan masyarakat, kesehatan kerja, promosi kesehatan, ekonomi kesehatan serta ilmu ilmu dasar yang berkaitan ...