Media Bahasa, Sastra, dan Budaya Wahana
Vol 29, No 2 (2023): Volume 29 Nomor 2 Tahun 2023

PERSEPSI PENGIKUT TIKTOK @BOGORDAILY.NET TERHADAP NILAI BERITA KRIMINAL GANGSTER BAWA SAJAM DI MEDIA BOGORDAILY.NET

Winarto, Angelita Anyelir (Unknown)
Aminah, Ratih Siti (Unknown)
Valdiani, Dini (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Dec 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana persepsi pengikut TikTok @bogordaily.net terhadap pemberitaan kriminal viral gangster bawa sajam buat resah warga di media siber bogordaily.net. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan deskriptif statistik dan uji korelasi rank spearman dengan menggunakan program SPSS versi 25. Penelitian ini dilaksanakan di akun media siber TikTok bogordaily.net. Penelitian ini menggunakan teori Uses and Effect. Pengambilan sampel penelitian ini berjumlah 100 responden dengan teknik purposive sampling dan menyebarkan kuesioner. Hasil penelitian ini pengikut TikTok @bogordaily.net dapat mengakses TikTok 5 menit dan terpapar terpaan berita gangster bawa sajam karena isi pemberitaan menarik untuk dibaca, kemudian timbul persepsi yang dapat berupa perhatian, penafsiran dan pengetahuan setelah membaca pemberitaan kriminal gangster.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

wahana

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Media Bahasa, Sastra dan Budaya yang diterbitkan oleh Fakultas Sosial ilmu dan Budaya Universitas Pakuan dengan E-ISSN 2622-4356. Jurnal ini memuat makalah, pemikiran kritis, gagasan ilmiah, dan hasil penelitian pada bidang bahasa, sastra, budaya, komunikasi dan seni dalam bentuk artikel ilmiah dari ...