Wacana Publik
Vol. 17 No. 2 (2023): Wacana Publik

Optimasi Keterlibatan Perempuan dalam Perencanaan Pembangunan di Desa Margosari

Muflihah, Lilih (Unknown)
Mukhlis, Maulana (Unknown)
Suryandari, Kris Ari (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2024

Abstract

Keterlibatan perempuan dalam perencanaan pembangunan merupakan salah satu langkah penting menuju pembangunan yang berkelanjutan, inklusif, dan setara. Perempuan memiliki pandangan dan pengalaman terhadap kebutuhan dan prioritas dalam masyarakat Diketahui bahwa indeks keterlibatan perempuan berdasarkan indeks SDG’s Desa tahun 2022 sejumlah 42,86. Namun keterlibatan dalam jumlah belum menjamin kebutuhan dan kepentingan perempuan terpenuhi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan upaya yang dilakukan Pemerintah Desa Margosari Kabupaten Lampung Timur dalam optimasi keterlibatan perempuan dalam perencanaan pembangunan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif berupa studi kasus. Metode ini dipilih untuk mendapatkan data dan informasi. Metode pengumpulan data berupa wawancara terstruktur dan dokumentasi. Data yang diperoleh dari penelitian diolah lalu dinalisis, setelah itu ditarik kesimpulan. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa pemerintah desa sudah ada usaha untuk meningkatkan keterlibatan perempuan dalam perencanaan pembangunan yaitu dengan berkomitmen terhadap kesetaraan gender dengan membuka akses informasi dan fasilitas kepada perempuan serta mendukung kelompok perempuan secara materi maupun non materi.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

politik

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Adalah jurnal ilmiah yangditerbitkan oleh STISPOL Dharma Wacana Metro, dibawah pengelolaan Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat STISIPOL Dharma Wacana. Jurnal Wacana Publik terbit dua kali dalam setahun,yaitu pada Juni dan Desember. Jurnal Wacana Publik memuat artikel-artikel ilmiah ...