Teknologi menjadikan konten dakwah dapat diakses oleh lebih banyak khalayak diberbagai daerah bahkan seluruh dunia. Terlebih meskipun hanya sekedar menentukan lokasi dimana dakwah tersebut akan berlangsung, kini mad’u tidak perlu cemas sebab takut tertinggal, karena kini teknologi menjadikan dakwah sudah dapat diakses secara mudah melalui media online. Namun, meskipun begitu peluang dakwah juga berbanding lurus dengan adanya beragam tantangan dakwah yang hadir diera digital ini jauh lebih sulit untuk dihadapi. Oleh karena itu, da’i harus lebih kreatif dan pintar dalam membaca kondisi masyarakat serta menyesuaikannya dengan konten dakwah yang akan disajikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui isi pesan dakwah pada poster ajakan bersedekah Laz Albunyan. Poster dakwah tersebut merupakan konten yang didalamnya terdapat materi atau tulisan mengenai keutamaan dalam bersedekah. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif kualitatif yang mana menekankan pada proses penyimpulan dan analisis terhadap suatu fenomena yang diamati dengan menggunakan logika ilmiah. Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa konten keutamaan bersedekah yang dibuat oleh Laz Albunyan tersebut mengandung sebuah informasi berupa ganjaran yang akan diterima bagi orang yang melakukan sedekah. Dengan sadar juga, makna poster kebaikan ini adalah ajakan kepada orang lain untuk turut melakukan sedekah. Karena didalamnya dijelaskan bahwa orang yang melakukan sedekah akan dijauhkan dari sifat buruk yakni sifat pelit serta akan mendapatkan karunia Allah serta doa dari para malaikat. Adapun hasil dari penelitian ini peneliti masih menyadari akan kekurangan yang ada didalamnya baik berupa informasi ataupun penjelasan yang kurang terperinci. Oleh karena itu peneliti berharap penelitian ini bukan hanya dapat menjadi rujukan melainkan dapat dikembangkan serta diperbaiki hingga menjadi penelitian yang lebih baik lagi kedepannya.
Copyrights © 2024