An-Nidhom : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Vol 9 No 1 (2024): Vol 9 No 1 (2024) : Juni 2024

Keterkaitan Antara Administrasi, Manajemen, Dan Kepemimpinan

Virda , Muhammad (Unknown)
Rahayu, Indah (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Sep 2024

Abstract

Administrasi serta organisasi merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan. Semua elemen ini adalah wadah untuk mempermudah dalam mencapai apa yang menjadi cita-cita sebuah organisasi. Administrasi bersifat konsep menentukan tujuan dan kebijaksanaan umum secara menyeluruh sedangkan manajemen sebagai subkonsep yang bertugas melaksanakan semua kegiatan untuk mencapai tujuan dan kebijaksanaan yang sudah tertentu pada tingkat administrasi. Pekerjaan itu sangatlah sulit jika dikerjakan sendiri, sehingga solusinya adalah pembagian tugas dan tanggung jawab dalam menyelesaikannya. Pendidikan akan dapat memiliki kualitas yang baik apabila manajemen dan administrasinya diterapkan dengan baik. Pemimpin yang menguasai ilmu manajemen dan administrasi dengan baik serta mampu menerapkannya dalam organisasi maka akan meningkatkan daya guna dari potensi yang dimiliki. Manajemen adalah efisiensi menaiki tangga keberhasilan; kepemimpinan menentukan apakah tangganya bersandar pada dinding yang benar. Manajer memiliki pengaruh hanya dalam batasan formal, yang artinya dia akan memiliki pengaruh ketika dia secara formal diberikan jabatan seorang manajer.Kalau pemimpin memiliki pengaruh luas, kharismatik, dan energik dalam berpikir, bahkan ketika pemimpin itu sudah tidak jadi pemimpin lagi, pendapat-pendapatnya akan tetap di pertimbangkan dan diutamakan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

annidhom

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Education Other

Description

An-Nidhom : Jurnal Manajemen Pendidikan Islam merupakan jurnal yang dipublish oleh Program Studi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Jurnal ini menerbitkan karya tulis ilmiah berupa artikel dari kalangan Mahasiswa, Dosen, Peneliti dan Scholar lainnya dalam ...