Tsaqafatuna: Jurnal Ilmu Pendidikan Islam
Vol. 6 No. 1 (2024): Transformasi Pendidikan Islam: Moderasi, Inovasi Pembelajaran, dan Penguatan Ka

Pengaruh Penggunaan Model Quantum Teaching dan Interaksi Teman Sebaya Terhadap Hasil Belajar Fiqih Siswa Kelas VI MIN 3 Pontianak

Moslimah, Moslimah (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2024

Abstract

Lembaga pendidikan formal maupun pendidikan non formal tidak terlepas dengan adanya guru sebagai pengajar. Guru mempunyai kewajiban mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi siswa di sekolah dengan kurikulum yang ada. Guru sebagai pendidik memiliki tugas yang sangat banyak. Pembelajaran quantum teaching mencakup petunjuk untuk menciptakan lingkungan belajar yang efektif merancang, menyampaikan isi dan memudahkan proses belajar. Tujuan penelitian ini yaitu: 1. Untuk menganalisis pengaruh penggunaan model Quantum Teaching dan interaksi teman sebaya terhadap hasil belajar Fiqih siswa kelas VI. Untuk menganalisis pengaruh penggunaan model Quantum Teaching terhadap hasil belajar Fiqih siswa kelas VI. 3. Untuk menganalisis pengaruh penggunaan model interaksi teman sebaya terhadap hasil belajar Fiqih siswa kelas VI MIN 3 Pontianak Kalbar. Metode penelitian yang digunakan dengan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitin menunjukkan: (1) Terdapat pengaruh yang signifikan menggunakan model Quantum Teaching dan interaksi teman sebaya terhadap hasil belajar Fiqih siswa . (2) Terdapat pengaruh yang signifikan menggunakan model Quantum Teaching terhadap hasil belajar Fiqih siswa. (3) Terdapat pengaruh yang signifikan interaksi teman sebaya terhadap hasil belajar siswa kelas VI di MIN 3 Pontianak Kalbar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

tsaqafatuna

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences

Description

Jurnal ilmiah berkala terbuka yang dikelola oleh STIT Buntet Pesantren Cirebon. Jurnal ini memuat artikel-artikel ilmiah terseleksi dengan frekuensi penerbitan 2 kali setahun yaitu bulan Mei dan Oktober. Fokus kajian bertemakan pendidikan agama islam dari beragam aspek, baik metode dan teknik ...