Jurnal Kesehatan Siliwangi
Vol. 4 No. 1 (2023): JURNAL KESEHATAN SILIWANGI

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. B DENGAN PENERAPAN MASASE EFFLEURAGE PADA PERSALINAN DI PUSKESMAS TAROGONG KALER KABUPATEN GARUT

Aprilia, Khairunnisa (Unknown)
Indrayani, Diyan (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Aug 2023

Abstract

    Asuhan kebidanan komprehensif sangat penting dilakukan bidan untuk mendeteksi dini kemungkinan adanya masalah atau komplikasi yang terjadi sehingga dapat diatasi lebih awal. Masa persalinan merupakan keadaan fisiologis namun dapat menimbulkan ketidaknyamanan atau nyeri persalinan sehingga menghambat persalinan. Salah satu upaya untuk mengurangi rasa nyeri yaitu dengan memberikan masase effleurage.Tujuan laporan tugas akhir ini yaitu untuk memberikan asuhan kebidanan komprehensif dengan penerapan masase effleurage pada persalinan. 2https://doi.org/10.34011/jks.v2i1Data yang digunakan dalam laporan tersebut yaitu studi kasus asuhan kebidanan komprehensif dengan penerapan masase effleurage. Asuhan ini dimulai pada bulan Januari hingga Maret 2023 dengan subjek penelitian Ny B usia kehamilan 37-38 minggu hingga masa nifas serta KB dan bayinya.Selama asuhan kehamilan terdapat masalah yaitu nyeri perut bagian bawah, diberikan penjelasan mengenai fisiologis kehamilan trimester 3 dan cara mengatasinya, sehingga masalah tersebut dapat teratasi. Persalinan berlangsung secara normal selama 7 jam, diberikan asuhan masase effleurage pada kala 1 fase aktif, sehingga nyeri akibat kontrasi berkurang. Kemudian dilakukan pemasangan KB pasca salin. Selama masa nifas dan bayi baru lahir tidak ada masalah atau komplikasi dan asuhan yang diberikan sesuai standar kebidanan. Masase Effleurege dapat menimbulkan relaksasi atau distraksi sehingga membantu ibu menjadi lebih rileks, menciptakan perasaan nyaman dan respon nyeri akan menurun. Bidan diharapkan dapat memberikan asuhan yang berkelanjutan dan mampu menerapkan Masase effleurage untuk mengurangi nyeri persalinan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jks

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Dentistry Environmental Science Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Kesehatan Siliwangi menerima publikasi dalam makalah penelitian artikel asli, makalah tinjauan, laporan kasus, pengabdian masyarakat, penelitian kualitatif/dan kuantitatif di Indonesia atau negara lain untuk memberikan pemahaman mengenai aspek kesehatan. Ruang lingkup Artikel yang diterbitkan ...