Indonesian Journal of Science, Technology, and Humanities
Vol. 2 No. 1 (2024): IJSTECH - June 2024

Rancang Bangun Sistem Informasi Klinik PT PAL Indonesia Berbasis Web

Mas Yoga Johan Permana (Unknown)
Umi Chotijah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

PT PAL Indonesia, sebagai perusahaan galangan kapal terbesar di Indonesia, menghadapi kebutuhan untuk meningkatkan pengelolaan Klinik Pratama PT PAL Indonesia, merupakan klinik yang diperuntukkan untuk karyawan perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan suatu sistem informasi klinik yang menggunakan platform web sebagai basisnya, guna meningkatkan efisiensi pelayanan kesehatan bagi karyawan dan pihak terkait. Metode pengembangan yang diterapkan adalah model waterfall, yang melibatkan langkah-langkah yang terstruktur dan berurutan. Pendekatan metodologi meliputi wawancara, observasi, dan dokumentasi. Pengembangan sistem informasi ini mengadopsi bahasa pemrograman Laravel, PHP, dan MySQL, dengan menggunakan platform XAMPP. Harapannya, temuan dari penelitian ini mampu memberikan solusi yang efektif untuk pengelolaan klinik PT PAL Indonesia, meningkatkan pengelolaan informasi, serta secara keseluruhan, meningkatkan produktivitas karyawan. Hal ini penting dalam mendukung kontribusi PT PAL Indonesia dalam pembangunan sektor maritim dan pertahanan Indonesia

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ijstech

Publisher

Subject

Religion Computer Science & IT Mathematics Social Sciences

Description

IJSTECH: Indonesian Journal of Science, Technology, and Humanities adalah jurnal akademik yang memberikan wadah bagi para peneliti, ilmuwan, dan akademisi untuk berbagi pengetahuan dan pemahaman dalam tiga bidang utama: Ilmu Pengetahuan, Ilmu Teknologi, dan Humaniora. Jurnal ini diterbitkan secara ...