Kantor Kecamatan Sugio merupakan salah satu kantor kecamatan yang berada di kota Lamongan yang beralamat di Jl. Raya Sugio - Kedungpring yang bertugas memberi pelayanan pada warga dan menyimpan banyak data terdapat berbagai data penting sehingga tidak boleh ada orang lain yang mengetahuinya selain yang bersangkutan, salah satunya seperti data pegawai atau staff. Data tersebut hanya disimpan tanpa adanya sistem keamanan. Kriptografi merupakan teknik yang digunakan untuk mengamankan data, termasuk menjaga integritas dan kerahasiaan data, serta meningkatkan keamanan data. Pada penelitian ini, penulis memilih sebuah algoritma kriptografi dalam menyusun tugas akhir ini, yaitu algoritma Vigenere Cipher dan Cipher Block Chaining (CBC) untuk implementasi dalam mengamankan data. Berdasarkan hasil pengujian, didapatkan hasil rata-rata Avalanche Effect untuk Vigenere Cipher sebesar 14,14%, CBC sebesar 64,53%, dan Gabungan Vigenere Cipher dan CBC sebesar 66,31% yang berarti metode gabungan dua algoritma Vigenere Cipher dan CBC lebih baik. Dari hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa dengan metode gabungan dua algoritma Vigenere Cipher dan CBC lebih baik dari metode tunggal dalam keamanan data dengan hasil pengujian Avalanche Effect sebesar 66,31%.
Copyrights © 2023