Journals of Economics and Business
Vol 3, No 2 (2023): Volume 3, No 2, 2023

PENGARUH BEBAN PAJAK TANGGUHAN, PERENCANAAN PAJAK, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PRAKTIK MANAJEMEN LABA

Jata, Kadek (Unknown)
Rizki, Marsi Fella (Unknown)
Angelica, Shiwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk melihat pengaruh perencanaan pajak, beban pajak tangguhan dan ukuran perusahaan terhadap terhadap manajemen laba. Variabel independen dalam penelitian ini adalah perencanaan pajak, beban pajak tangguhan dan ukuran perusahaan. Variabel dependen dalam penelitian ini adalah manajemen laba. Objek penelitian ini yaitu perusahaan manufaktur subsektor pertanian yang terdaftar di bursa efek Indonesia pada periode 2019-2021. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Jumlah sampel yang didapat adalah 10 perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perencanaan pajak berpengaruh terhadap manajemen laba. Sedangkan beban pajak tangguhan dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap manajemen laba.Kata Kunci: perencanaan pajak, beban pajak tangguhan, ukuran perusahaan, manajemen laba

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JEB

Publisher

Subject

Industrial & Manufacturing Engineering

Description

Journals of Economics and Business (JEB) is a scientific journal published by the Faculty of Economy and Business, Universitas Teknokrat Indonesia (P-ISSN: 2962-6498, E-ISSN : 2962-6420). The scopes of this journal include the following topic areas : 1. Financial Management ( Financial Technology, ...