Jurnal Laut Khatulistiwa
Vol 5, No 3 (2022): October

Identifikasi dan Keanekaragaman Mangrove di Desa Bakau Besar dan Bakau Kecil Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat

Zuswiryati, Zuswiryati (Unknown)
Nuraya, Tia (Unknown)
Sari, Dahlia Wulan (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2022

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di Desa Bakau Besar dan Bakau Kecil Kabupaten Mempawah pada bulan Maret sampai April 2021. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perubahan jenis mangrove, kerapatan dan keanekaragaman mangrove. Jumlah stasiun penelitian sebanyak 4 stasiun terdiri dari 2 stasiun di Desa Bakau Besar dan 2 stasiun di Desa Bakau Kecil, dilakukan menggunakan metode purposive sampling.  Pengamatan dilakukan dengan jarak 100 m dari bibir pantai dan jarak antar plot 100 m. Setiap stasiun dibagi menjadi 2 plot menggunakan plot persegi dengan kriteria pohon, pancang dan semai. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan jenis mangrove yang berbeda dari penelitian sebelumnya yaitu Ceriops tagal, Bruguiera gymnorrhiza, dan Sonneratia alba yang didapat di Desa Bakau Besar sedangkan di Desa Bakau Kecil didapatkan 1 jenis mangrove yang berbeda dari penelitian sebelumnya, yaitu: Rhizophora lamarckii. Kerapatan jenis mangrove tingkatan pohon tergolong rendah sebesar 450 ind/ha di Desa Bakau Besar dan 300 ind/ha di Desa Bakau Kecil, sedangkan untuk tingkat pancang di kedua desa tergolong sedang dengan nilai 1300 ind/ha di Desa Bakau Besar dan 1400 ind/ha di Desa Bakau Kecil hanya tingkat semai yang tergolong tinggi yaitu 10.625 ind/ha di Desa Bakau Besar dan 5625 ind/ha di Desa Bakau Kecil. Sementara keanekaragaman jenis mangrove di Desa Bakau Besar tergolong sedang kecuali tingkat pancang yang tergolong rendah, sedangkan di Desa Bakau Kecil keanekaragaman jenis tergolong rendah hanya tingkat pancang tergolong sedang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

lk

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Computer Science & IT Earth & Planetary Sciences Energy Physics

Description

Jurnal Laut Khatulistiwa is the media for dissemination of information about the ideas from researchers and practitioners whose interested with marine issues. This journal published three times a year by Department of Marine Science, Faculty of Mathematic and Natural Sciences, Tanjungpura ...