Indonesian Journal of Hospital Administration
Vol 7, No 1 (2024)

Hubungan Kepatuhan SOP Pemasangan Infus Oleh Perawat Dengan Peluang Terjadinya Kejadian Phlebitis di Rumah Sakit Muhammadiyah Selogiri

Hanifah, Azizah Nur (Univesitas Kusuma Husada)
Rejeki, Mirah (Program Administrasi Rumah Sakit Program Sarjana, Universitas Kusuma Husada, Surakarta, Indonesia)



Article Info

Publish Date
27 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh data observasi tentang “Hubungan kepatuhan SOP Pemasangan Infus dengan angka kejadian Phlebitis”. Lokasi penelitian ini di lakukan di Rumah sakit Muhammadiyah Selogiri Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan antara ketidak patuhan SOP pemasangan infus di rawat inap dengan peluang terjadinya kejadian phlebitis di rumah sakit Muhammadiyah selogiri. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan Menggunakan desain analitik correlation. Adapun instrument pada penelitian ini adalah lembar observasi. Dari observasi yang telah dilakuka peneliti menemukan masih banyak perawat yang belum patuh terhadap SOP Pemasangan infus yang dapat mengakibatkan adanya peluang terjadinya kejadian phlebitis. Responden penelitian ini merupakan perawat inap di Rumah sakit Muhammadiyah Selogiri dengan total sampling sebanyak 30 responden. Dari hasil penelitian ini peneliti mendapatkan hasil bahwa angka kepatuhan perawat sesuai SOP pemasangan infus masih cukup rendah dan angka peluang kejadian phlebitis di Rumah sakit Muhammadiyah Selogiri masih cukup tinggi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan oleh peneliti, maka dari penelitian tersebut dapat disimpulkan : Angka kepatuhan perawat pada SOP pemasangan infus di Rumah Sait Muhammadiyah Selogiri masih cukup tinggi, sebesar 24 perawat (80%) masih patuh terhadap SOP Pemasangan infus dan sebesar 6 perawat (20%) Masih kurang patuh, Peluang terjadinya kejadian Phlebitis pada rawat inap Rumah sait muhammadiyah selogiri pada pada Skor 1 Tanda dini phlebitis sebanyak 9 (30%), Pada Skor 2 Stadium dini Phlebitis 3 (16,7%), dan Pada Skor 3 Stadium moderat sebanyak 3 (6,7%), Berdasaran penelitian ini dapat disimpulkan adanya pengaruh antara kepatuhan SOP pemasangan infus dengan peluang terjadinya kejadian phlebitis di Rumah sakit muhammadiyah selogiridengan menggunaan uji chi-square diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,004

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

IJHAA

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Indonesian Journal of Hospital Administration (IJHAA) is the journal which will publish scientific article about research in health and hospital management. The focus of this journal is in Occupational Health and safety, Financial Management, Health Regulation and Policy, Human Resources Management, ...