Pemerintah Kota Mataram terus menginkan sumber daya masyarakat yang baik dan berwawasan dengan membangun tempat orang mencari ilmu seperti Perpustakaan umum. Namun kedatangan perpustakaan sering dianggap oleh mahasiswa dan masyarakat sebagai tempat membaca atau diisi oleh buku-buku lama yang menggambarkan perpustakaan belum pernah memperbarui buku bacaan yang ada pada perpustakaan umum, juga masyarakat menilai perpustakaan adalah wadah yang menjenuhkan, kaku, formal yang ditunjukan oleh golongan tertentu. Dengan demikian tugas pertama untuk perpustakaan umum pada zaman ini adalah dengan manarik daya tarik dan kemauan membaca masyarakat untuk hadir ke perpustakaan. Dengan isu tersebut, muncul suatu gagasan merancang Perpustakaan Umum di daerah Kota Mataram yang baik serta penataan ruang yang menghadirkan berbagai layanan kenyamanan untuk pengunjung perpustakaan umum. Dengan itu mampu untuk pemerintah kota mataram untuk meningkatkan sumber daya manusia dan menunjukkan ciri khas utama daerah.
Copyrights © 2024