Mathematical literacy merupakan kemampuan seorang individu dalam mengidentifikasi dan memahai suatu permasalahan yang melibatkan keterampilan berpikir kritis dan spesifik terkait matematika seperti penalaran, analisis, serta memahami konsep matematika dalam kehidupan nyata. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh mathematical literacy terhadap peningkatan critical thinking. Metode yang digunakan yaitu literature review dengan kata kunci “mathematical literacy dan critical thinking” menggunakan 10 jurnal berbahasa Indonesia dan bahasa Inggris yang terbit di tahun 2019-2023 dari Google Scholar. Berdasarkan hasil penelitian literature review dari 10 jurnal terbaru yang sesuai dari Google Scholar dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh mathematical literacy terhadap critical thinking. Mathematical literacy meningkatkan kemampuan berpikir kritis setiap individu dalam menganalisis suatu permasalahan, cara mengambil keputusan, termasuk mempertahankan keyakinan dan kepercayaan berdasarkan atas pemikiran-pemikiran yang logis atau rasional. Selain itu, media-media yang relevan dan implementatif juga perlu dilibatkan dalam mendukung implementasi literasi matematika, seperti halnya bahan ajar, tugas, dan lain sebagainya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa mathematical literacy berpengaruh terhadap critical thinking
Copyrights © 2023