Mopolayio : Jurnal Pengabdian Ekonomi
Vol. 3 No. 2 (2024): Mopolayio : Jurnal Pengabdian Ekonomi Volume 3 Number 2 (Maret 2024) has been o

Pelatihan Pengelolaan Sumber Daya Keuangan Dalam Meningkatkan Akuntabilitas Keuangan Bumdes

Mattoasi, Mattoasi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Mar 2024

Abstract

Manajemen sumber daya keuangan organisasi termasuk uang kas yang sesuai dapat mengarahkan organisasi untuk mencapai visi organisasi yang lebih baik melalui berbagai program yang efektif, efisien dan ekonomik sehingga memberikan dampak terhadap setiap organiasi, termasuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDES). Tujuan dilakukan pengabdian ini adalah agar dapat memberikan pemahaman terhadap Pengurus Bumdes Cahaya Binatang di Kabupaten Gorontalo dalam pengelolaan keuangan yang baik dan benar. Adapun metode yang digunakan dalam pengabdian ini menggunakan pendekatan partisipatif, yaitu dengan memberikan materi kepada pengurus Bumdes Cahaya Bintang kemudian dilakukan diskusi. Evaluasi dilakukan dengan memberikan kasus untuk diselesaikan oleh pengurus Bumdes. Berdasarkan hasil pengabdian, diperoleh pengurus Bumdes sudah mulai paham bagaimana cara mengelola keuangan Bumdes yang ditandai dengan adanya kemampuan pengurus untuk menyusun rencana penggunaan angaran melalui penggunaan sumber daya keeuangan organisasi yakni uang kas. Tindak lanjut dari pengabdian ini adalah dalam bentuk kerjasama antara Jurusan Akuntansi Universitas Negeri Gorontalo dengan Bumdes Cahaya Bintang dalam melakukan pendampingan dalam pengelolaan keuangan Bumdes.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mopolayio

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Mopolayio : Jurnal Pengabdian Ekonomi adalah jurnal pengabdian pada masyarakat yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Gorontalo. Mopolayio yang dalam bahasa Gorontalo memiliki arti tolong menolong dan gotong royong, dengan harapan akademisi kampus dan masyarakat saling tolong ...