Jurnal Wawasan Pendidikan
Vol 4, No 1 (2024): Februari 2024

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA ANAK MELALUI METODE PEMBELAJARAN NUMBER HEADS TOGETHER DENGAN MEDIA AUDIO DI KELAS V SDT DARUNNAJAH MRANGGEN DEMAK

Yusuf, Muhammad Yasin (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Feb 2024

Abstract

Hasil observasi di SDT Darunnajah menunjukkan bahwa rendahnya hasil belajar bahasa Indonesia dan motivasi belajar siswa. Metode dan media pembelajaran yang digunakan oleh guru kurang bervariasi sehingga menyebabkan pembelajaran yang berlangsung terkesan membosankan. Oleh karena itu dalam penelitian ini peneliti menerapkan pembelajaran dengan metode Number Heads Together dengan media Audio yang membantu siswa untuk meningkatkan kemampuan menyimak . Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar dan ketuntasan belajar siswa dalam menerapkan metode pembelajaran Number Heads Together dengan media Audio. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan metode pembelajaran Number Heads Together dengan media Audio pada siswa kelas V SDT darunnajah dapat meningkatkan hasil belajar dan ketuntasan belajar siswa dalam kemampuan menyimak. Hal ini dapat mempengaruhi hasil belajar siswa yang mengalami peningkatan yaitu pada siklus I memperoleh rerata nilai 63,9 dan ketuntasan belajar klasikal 64,6%, siklus II memperoleh rerata nilai 73,4 dan ketuntasan belajar klasikal 76,9%, dan siklus III memperoleh rerata nilai 80,0 dan ketuntasan belajar klasikal 92,0%.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

wp

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Wawasan Pendidikan diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan. Terbit dua kali setahun pada bulan Februari dan Agustus dengan fokus jurnal pada pembelajaran dan pendidikan di jenjang pendidikan anak usia dini, pendidikan dasar, pendidikan menengah, ...