JEER (Journal of Elementary Educational Research)
Vol 4 No 1 (2024): 2024 Volume 4 No 1

Peran Pendidikan Sekolah Dasar dalam Membangun Kesadaran Menabung dan Pemahaman Awal Tentang Akuntansi : SLR

Wiliana, Rahayu (Unknown)
Rachmadani, Febby (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2024

Abstract

Artikel ini bertujuan untuk menguraikan pentingnya pendidikan di sekolah dasar dalam meningkatkan kesadaran menabung dan pemahaman awal tentang konsep akuntansi. Penelitian ini menggunakan metode systematic literature review, yang mencakup beberapa tahapan yakni : (1) Tahap pertama adalah perencanaan, di mana peneliti menentukan objek dan pertanyaan penelitian secara lebih spesifik; (2) Tahap kedua adalah pelaksanaan, yang melibatkan pencarian artikel dengan kata kunci yang telah ditetapkan. Artikel-artikel tersebut diperoleh dari Google Scholar dan Elsevier. Dari pencarian ini ditemukan 50 artikel namun hanya 10 artikel yang memenuhi syarat untuk menjawab pertanyaan penelitian. dan; (3) Tahap terakhir adalah pelaporan, di mana peneliti menyusun hasil dari setiap artikel yang relevan menjadi sebuah laporan. Dari proses identifikasi, evaluasi, dan interpretasi, disimpulkan bahwa pendidikan di sekolah dasar memainkan peran penting dalam mengajarkan pentingnya menabung, cara menabung, dan manfaatnya. Selain itu, pengenalan awal konsep akuntansi di tingkat sekolah dasar dapat disampaikan melalui metode yang menarik dan interaktif. Salah satu cara efektif adalah melibatkan mereka dalam kegiatan praktis seperti simulasi belanja atau permainan pasar untuk mengajarkan konsep penganggaran dan tabungan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jeer

Publisher

Subject

Education Other

Description

Culture and local wisdom based education in elementary schools multicultural context Digital-based Learning Media and Online Learning System (Mathematics, Science, Social Studies, Civics, English, Indonesian, Religious Education, Art, Game and Sport, and Local Content) in Elementary School ...